Wajib Coba! 10+ Makanan yang Membantu Meningkatkan Gairah Bercinta
Untuk menjaga keromantisan dalam rumah tangga, Ayah dan Ibu perlu mencoba berbagai trik untuk meningkatkan gairah bercinta. Salah satunya adalah dengan mengatur pola makan sehat. Misalnya saja untuk meningkatkan libido, ada beberapa makanan yang bisa dikonsumsi. Mulai dari kacang- kacangan, hingga buah- buahan.
Seksologis dari Sri Balaji Action Medical Institute, dokter Vijay Singhal, mengungkap bahwa pada dasarnya semua makanan sehat bisa membantu meningkatkan libudi. Namun ada beberapa diantaranya yang terbukti sangat baik dalam meningkatkan gairah dalam berhubungan intim.
Selain makanan dan minuman yang bisa meningkatkan gairah, ada juga makanan atau minuman tertentu yang juga kurang baik untuk libido. Dokter Vijay menyebut bahwa alkohol adalah salah satunya.
“Harus dicatat bahwa alkohol bisa jadi pilihan yang meningkatkan gairah. Memang alkohol bisa meningkatkan keinginan untuk melakukan seks, tetapi juga bisa mengurangi kinerja orang ketika berhubungan seks,” ungkap Vijay seperti dilansir dari Times of India.
Makanan yang Meningkatkan Gairah Seksual
Lalu, makanan apa sajakah yang dapat meningkatkan gairah seksual ini? Berikut ulasan ParentignCenter.id :
1. Cokelat Hitam
Coklat hitam kaya akan serotonin, flavonoid, dan phenylethylamine yang meningkatkan mood dan merangsang hasrat seksual saat dikonsumsi dengan tepat. Kandungan aktif dalam cokelat ini meningkatkan aliran darah dan melemaskan pembuluh darah.
Ini lah mengapa cokelat adalah salah satu makanan yang sangat baik untuk meningkatkan gairah dalam bercinta.
2. Kacang Walnut
Dari sekian banyak jenis kacang, menurut dokter Vijay, kacang walnut adalah yang terbaik untuk meningkatkan gaira seks. Kacang walnut bermanfaat untuk meningkatkan kualitas sperma.
Sehingga saat pria mengonsumsi kacang walnut dengan takaran yang pas, ini akan meningkatkan bentuk, gerakan, dan vitalitas sperma. Sedangkan untuk wanita, kacang walnut berkhasiat meningkatkan kesuburan.
3. Bawang Putih
Bawang Putih mengandung allicin yang dipercaya bisa meningkatkan aliran darah ke organ seksual. Panas yang ditimbulkan ini dapat membangkitkan libido secara efektif.
Untuk meningkatkan gairah bercinta, konsumsilah bawang putih selama sebulan secara teratur. Ayah ibu dapat mengonsumsi bawang putih dengan beberapa cara berikut :
- Rebus 3 siung bawang putih lalu geprek dan masukkan ke segelas air. Minum dengan campuran satu sendok makan madu agar terasa lebih nikmat.
- Makan 1 siung bawang putih utuh seperti minum obat pil, setiap sebelum tidur.
- Memasak tumisan atau sayuran dengan lebih banyak bawang putih.
4. Strawberry dan Raspberry
Kedua buah ini kaya akan zat seng yang baik untuk meningkatkan libido pria dan wanita. Saat perempuan mempunyai zat seng yang cukup dalam tubuhnya, mereka akan lebih mudah menikmati hubungan intim.
Sedangkan pada pria, zat ini bisa mengontrol tingkat testosteron yang berperan dalam memproduksi sperma.
5. Alpukat
Buah alpukat menjadi tinggi asam folat dan vitamin B6 yang meningkatkan dorongan untuk berhubungan intim. Asam folat dapat memompa tubuh dengan energi yang membangkitkan libido. Sedangkan vitamin B6 membantu menstabilkan hormon saat berhubungan seks.
6. Buah semangkat
Buah semangka mengandung sitrulin yang melepaskan asam amino dan arginin ke dalam tubuh. Buah semangka sangat baik untuk meningkatkan ereksi karena kandungan asam amino tersebut. Sedangkan arginin dapat meningkatkan kesehatan pembuluh darah.
7. Seledri
Sejumlah studi menemukan bahwa memakan seledri bisa meningkatkan kadar feromon dalam keringat pria yang membuatnya menjadi lebih menarik untuk wanita.
Untuk mendapatkan efek ini, cobalah rutin mengonsumsi jus seledri yang dicampur dengan wortel dan madu atau gula. Selain menyegarkan, minuman ini akan membuat libido semakin meningkat.
8. Ikan
Ikan mengandung banyak vitamin B yang menjadi faktor penting dalam meningkatkan libido. Vitamin B3 juga bekerja sebagai metabolisme anaerobic yang bisa memberikan energi seksual dan membantu mengalirkan darah ke penis.
9. Ginseng
Ginseng dikenal sebagai tanaman herbal yang kaya akan manfaat. Herbal yang say ini juga dipercaya bisa meningkatkan gairah seksual sekaligus mengobati disfungsi ereksi.
10. Kacang Pistachio
Kacang yang satu ini mengandung lemak sehat dan merupakan sumber protein, serat, dan antioksidan yang baik. Kandungan protein arginin nya membantu melancarkan sirkuasi darah yang juga dapat meningkatkan gairah dalam bercinta.
11. Tiram dan Kerang
Kedua jenis makanan ini kaya akan zat afrodisiak yang dapat meningkatkan gairah bercinta, serta mengandung mineral zinc yang tinggi.
12. Semangka
Semangka mengandung antioksidan yang disebut fitonutrien. Zat ini dipercaya bisa meningkatkan gairah seksual dan juga kemampuan ereksi pada pria.
13. Daging domba atau kambing
Daging domba dan kambing mempunyai banyak kandungan zinc di dalamnya. Kedua makanan ini sering disebut sebagai makanan ampuh untuk meningkatkan gairah dalam bercinta.
Gaya Hidup Sehat untuk Meningkatkan Libido
Menurunnya gairah bercinta dan berkurangnya libido pada pasangan bisa dipengaruhi oleh banyak hal. Selain mengonsumsi makanan yang meningkatkan gairah dan libido seperti daftar di atas, cobalah untuk mulai mengatur pola hidup sehat.
Ayah Ibu mungkin mulai bisa memasukkan ini ke dalam pola hidup sehat sehari- hari :
Pola makanan sehat dan seimbang
Hindari obat- obatan yang mengakibatkan terjadinya disfungsi seksual
- Tidur berkualitas
- Rajin berolahraga
- Manajemen stress
- Stimulasi panca indera
Dengan hidup yang lebih sehat dan berkualitas, maka gairah bercinta pun bisa terjaga dengan baik. Selamat mencoba!
Follow untuk Mendapat Tips Parenting Gratis :
Ikuti Ikuti Ikuti